ldkscover_mahad_aqu

Latihan Dasar Kepemimpinan Santri 2025

Share Tulisan

Haiii… 

Kali ini ma’had Amaliyyah Qur’ani sedang menyelenggarakan kegiatan spektakuler lohhh, yaitu LDKS singkatan dari latihan dasar kepemimpinan santri yang diketuai oleh mudir Ma’had Amaliyyah Qur’ani yaitu ustadz Bahrul ulum, Lc. Waktu pelaksanaan kegiatan ini dilakukan selama 3 hari berturut-turut dimulai pada hari Rabu, 08 januari 2025 sd Jum’at, 10 januari 2025.

Dalam kegiatan ini santri yang diikutsertakan hanya dari tingkat MA atau aliyah saja agar jiwa kepemimpinan mereka dapat tumbuh dan dapat mencontohkan yang baik kepada adik-adik kelas mereka. Nah didalam acara ini ada banyak sekali kegiatan-kegiatan yang menyenangkan sekaligus mendidik para santri agar mereka memiliki jiwa pemimpin dan semangat juang yang tinggi. Oke di sini juga mau menceritakan nih beberapa kegiatan santri mulai dari hari pertama sampai hari ke tiga.

Hari Pertama 🔥

Di hari pertama, santri aliyah datang lebih awal dari pada santri yang lainnya. Kegiatan pertama mereka adalah sambutan dari wakil ketua pelaksana, yaitu Yusuf Samiul Alim. Beliau memberikan sambutan yang sangat meriah dan menggambarkan kegiatan LDKS yang akan diikuti oleh para santri. 

Setelah itu dilanjutkan oleh materi pertama yaitu “URGENSI IMAN” yang isi oleh guru kita, yaitu Reza Taufik Ilham, S.Pd. tidak hanya itu di hari pertama ini mereka mendapatkan materi mengenai asal usul organisasi dan cara memimpin yang baik. 

Selain materi-materi yang sangat penting mengenai organisasi dan cara memimpin mereka juga mengikuti beberapa permainan yang melatih kerjasama tim dan jiwa kepemimpinan mereka lohh. Tak lupa juga, di malam harinya mereka masih harus mengikuti satu kegiatan lagi yaitu makrab (malam keakraban) yang dipimpin langsung oleh mudir kita, yaitu Ustadz Bahrul ulum, Lc.

img3_ldks

 Hari Kedua 🔥

Okee… Di hari kedua ini ga mungkin kalah seru dongg dari hari pertama. Di hari ini para santri mengikuti kegiatan outbound di ma’ad amaliyyah qur’ani yang dipimpin oleh Siti khodijah azzahidah. Dalam kegiatan outbound ini para santri harus melewati berbagai rintangan sebagai gambaran permasalahan yang akan mereka hadapi nanti dan bagaimana cara mereka memecahkan masalah. 

Kegiatan outbound ini bertujuan agar para santri dapat berorganisasi dengan baik dan mendengarkan pendapat dari para anggota. Setelah selesai outbound para santri di beri materi mengenai pembuatan proposal yang baik dan benar, dari awal pembukaan hingga penutupan. Materi ini sangat bermanfaat untuk santri ketika akan membuat acara atau agenda kesantrian.

img2_ldks
img4_ldks

 Hari Ketiga 🔥

Sampailah kita di penghujung acara, di akhir acara ini mereka diajak untuk tadabur alam dengan kegiatan kegiatan yang masih bersangkut paut dengan tema kegiatan ini. Diawal kedatangan, para santri dipersilahkan untuk istirahat selama 10 mnt, setelah itu para santri ditugaskan untuk membuat sebuah acara dari proposal yang mereka buat kemarin dengan cara berdiskusi sesama anggota kelompok. 

Setelah itu mereka mendirikan tenda dan di lanjut permainan-permainan seru yang berkesan walaupun hujan mereka tetap berpartisipasi dengan baik pada kegiatan sore ini. Terkahir acara, mereka menapilkan acara yang sudah didiskusikan tadi siang di depan seluruh peserta LDKS sekaligus mudir dan para panitia.

img1_ldks

~Itu tadi adalah kegiatan-kegiatan seru yang dapat melatih jiwa kepemimpinan mereka dan gaya berorganisasi.

Tujuan Kegiatan LDKS

Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah agar para santri Ma’ad Amaliyyah Qur’ani memiliki jiwa kepemimpinan para pejuang islam, mengembangkan kerjasama tim, menumbuhkan jiwa kebersamaan, membekali kemampuan dalam berorganisasi agar dapat mencapai tujuan bersama. Mereka juga dilatih bagaimana cara memecahkan masalah, baik diluar maupun didalam organisasi secara dewasa.

Baik itu tadi rangkaian dan tujuan dari kegiatan LDKS 2025, semoga dengan adanya kegiatan ini para santri semakin berkualitas dalam segala aspek baik itu dalam memimpin, berorganisasi dan bersosialisasi.


Share Tulisan
Scroll to Top